Berita PUI
Wanita Persatuan Ummat Islam Siap Gelar Munas ke-4
Wanita Persatuan Ummat Islam (Wanita PUI) siap gelar Musyawarah Nasional ke -4 yang akan diselenggarakan, Jum’at s.d Sabtu, 06 – 07 Maret 2020 M / 11 – 12 Rajab 1441 H di Asrama Haji Pondok Gede Jakarta Timur, Jl. Raya Pondok Gede Pinang Ranti – Jakarta Timur.
Pada Munas kali ini, Wanita PUI mengusung tema “Ketahanan Keluarga Sebagai Basis Menuju Indonesia Maju”. “Keluarga adalah sendi utama dalam kehidupan berbangsa, jika keluarga kuat, maka diharapkan akan dapat memberikan pengaruh yang positif bagi tatanan berbangsa”, ujar ketua Wanita PUI, ibu Dra. Hj.Iroh Siti Zahroh, M.Si. (5/3/2020)
Sekitar 140 undangan akan hadir pada pembukaan Munas Wanita PUI ke-4 ini. Acara yang akan dimulai pada hari Jum’at pukul 08.00 WIB ini akan dihadiri oleh anggota DPR-RI yaitu ibu Hj.Ledia Hanifa dan ibu Hj. Netty Prasetyani yang akan memberikan pembekalan tentang RUU Ketahanan Keluarga. Pembekalan bagi peserta juga dari Direktorat Jenderal Penguatan Daya Saing Produk Kelautan dan Perikanan dari Kementerian Kelautan dan Perikanan RI yang akan berbicara mengenai pentingnya gizi yang seimbang untuk peningkatan kesehatan keluarga. Selain itu anggota DPD RI, ibu Eny Sumarni yang akan berbicara soal Kontribusi DPD RI untuk legislasi keummatan dan ibu Nurjanah Hulwani dari Adara Relief Internasional yang akan mengedukasi peserta Munas untuk meningkatkan kepedulian keluarga terhadap dunia Islam. (Zoom)
Berita PD
DPW PUI Jabar Lantik PD PUI Purwakarta
Berita
PUI Desak DPR Evaluasi Program Organisasi Penggerak Kemendikbud
Berita PUI
PUI Jabar Kunjungi Priangan Timur

![]() |
Foto Bersama Pengurus PUI Kab. Tasik, Jawa Barat dengan Irjend Pol (Purn) Dr. Anton Charliyan |
![]() |
Foto Bersama seusai pertemuan dengan PUI Kota Tasikmalaya |
DPD PUI Kota Tasikmalaya akan segera melaksanakan Musda. “Kita sedang menyiapkan kepanitiaan untuk melaksanakan Musyawarah Daerah PUI Kota Tasikmalaya. Insha Allah dalam waktu dekat akan kami sampaikan ke Wilayah untuk surat resmi nya. Selain itu, Alhamdulillah Organisasi Otonom dan Semi Otonom di Kota Tasikmalaya sudah ada kepengurusan semua”. Kata Asep Deni Ketua DPD PUI Kota Tasikmalaya pada sambutan Silaturahim dengan DPW PUI Jawa Barat. (Zoom)
Komentar Terbaru